Text
Start Again
Lis Selia tidak pernah menyangka jika ia harus berpisah dengan Darren Efendi—sahabat sekaligus pacarnya sejak SMA—karena lelaki tersebut ingin melanjutkan studinya sebagai seorang pelukis di New York. Lis merasa marah dengan Darren karena lelaki tersebut tidak pernah memberitahu rencana studinya—ia baru tahu ketika persiapan keberangkatan Darren telah siap. Dan karena alasan itulah hubungan mereka pun berakhir setelah empat tahun berpacaran.
Perpisahan itu membuat Lis trauma. Ia merasa hidupnya terombang-ambing karena selama ini ia sudah terlalu nyaman dengan kehadiran Darren. Sebagai terapi dan pelampiasan, ia pun menulis buku puisi tentang Darren dan menerbitkannya di tempat ia bekerja dengan menggunakan nama pena agar orang lain tak tahu soal puisi yang dia ciptakan.
YPII0003636SMATRI | 899.221 3 SEP s | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain