Text
Laras
Siapa pun yang lahir ke dunia ini tak bisa memilih siapa yang bakal menjadi orangtuanya. Begitu juga dengan Larasati atau Laras, lahir tanpa ayah atau lebih tepatnya tidak diakui ayahnya. Sang ibu, Prabandari, mengandung Laras dari hasil buah cintanya dengan pacarnya sekaligus atasannya Soedjatmiko. Sebenarnya Soedjatmiko sendiri sudah beristri dan memiliki beberapa anak. Saat mengetahui sang pacar hamil, Soedjatmiko langsung cuci tangan dan menelantarkannya begitu saja.
Keluarga besar sang ibu, keluarga Darso Suseno yang juga juragan beras di Semarang berang kala mengetahui anak gadisnya hamil di luar nikah oleh lelaki beristri. Prabandari, perempuan malang yang tengah hamil ini terusir dari rumahnya dan kemudian hijrah ke sebuah desa di Bantul, Yogyakarta. Alasannya sentimentil, dulu ia pernah menjalin cinta dengan seorang lelaki di sini sampai akhirnya si lelaki terenggut nyawannya oleh demam berdarah.
YPII0000509SMATRI | 899.221 3 WID l | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain