Text
TofI ; Perubahan Bintang Sirius
Novel Perburuan Bintang Sirius ini merupakan novel pertama karangan Prof. Yohanes Surya. Novel ini adalah novel bagian pertama dari trilogi Tofi. Novel ini terdiri dari dua bagian yang dibagi ke dalam dua belas bab.Novel ini juga tidak terlepas dari ikatan sains. Bayangkan saja, tokoh-tokoh di buku ini saja namanya berkaitan dengan sains, nama planet, nama satelit, bahkan hingga nama zat kimia, pokoknya lengkap semua di dalam novel ini.
Novel ini diawali dengan pengenalan para tokoh dan karakternya. Tokoh utama adalah Tofi, anak seorang ilmuwan pemenang Nobel Fisika, Prof. Albed Yomosi. Tofi bersekolah di Odyssa College, sebuah sekolah khusus para ilmuwan (fisika) di sebuah pulau di Indonesia bernama Pulau Kencana. Pulau Kencana ini adalah pulau yang khusus dirancang oleh para ilmuwan, di mana kehidupan di dalamnya sangat canggih dengan menggunakan banyak peralatan berteknologi nano, serta bebas polusi dan penyakit. Bayangkan, untuk masuk belajar di sekolah itu saja harus melewati sensor dari sebuah robot yang akan mendeteksi kesehatan. Siswa tidak boleh masuk ke dalam sekolah apabila menderita flu atau demam.
Dari namanya tokoh utamanya saja adalah Tofi, yang merupakan singkatan dari Tim Olimpiade Fisika Indonesia sebagai bukti bahwa penulis tetap mempertahankan istilah-istilah sains dan membawa kita kembali ke dunia sains yang menyenangkan. Karakter Tofi yang dipilih oleh penulis adalah seorang ilmuwan muda, tampan, baik hati, setia kawan, cerdas dan seorang pemain basket. Status Tofi sebagai seorang putra ilmuwan pemenang nobel membuatnya ingin menjadi seorang remaja normal sehingga dia sering membuat kekacauan di sekolah yang membuat orang tuanya pusing.
Saingan berat Tofi adalah Jupiter, putra tunggal walikota Pulau Kencana, pulau tempat dimana mereka semua tinggal. Ayah Jupiter adalah penyandang dana terbesar di Odyssa College. Jupiter adalah pemuda jenius yang sangat terobsesi dengan kekuasaan. Ia seringkali mengganggu anak-anak yang lebih lemah dan teman-teman Tofi demi memancing keributan dengan Tofi.Persaingan di antara Tofi dan Jupiter semakin memuncak dengan munculnya Miranda, gadis cantik dan cerdas, yang kelak menggantikan posisi Jupiter sebagai pemimpin di klub Fosfor, klub ilmuwan remaja yang sangat populer di Odyssa College.
YPII0000685SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
YPII0000686SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
YPII0000687SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
YPII0000688SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
YPII0000689SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
YPII0000690SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
YPII0000691SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
YPII0000692SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
YPII0000693SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
YPII0000694SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
YPII0000695SMATRI | 813 SUR t | Perpustakaan SMA Trinitas Bandung | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain